Tim Kami

Sindukarto
Direktur & Trainer

Lebih dari 30(tiga puluh)  Tahun sebagai Praktisi BPR ( Bank Perkreditan Rakyat ), mulai sebagai Admin Kredit – Account Officer – Kabag Kredit – Direktur – Direktur Utama dan sejak Tahun 2016 sampai saat ini sebagai Komisaris di 2(dua) BPR : PT BPR Puridana Arthamas dan PT BPR Tumpang Arthasarana.

Disamping itu, saat ini  berprofesi  juga sebagai Direktur EMG Learning Center yang juga merangkap sebagai Trainer Internal dan Learning Consultant.

Kompetensi lain yang dikuasai adalah  pada bidang Coaching dan Learning Design.

Soenarto
Master Trainer

Lebih dari 35 Tahun, sebagai seorang PNS – Akademisi  di STIE Malangkucecwara Malang, perhatian dan pedulinya terhadap pengembangan UMKM ( usaha mikro, kecil dan menengah ) tidak pernah kendur, sehingga tidak ada kata LELAH dalam kamus hidupnya.

Lulusan S2  Universitas Indonesia ini juga berprofesi sebagai  Dosen dan Master Trainer. 

Disamping itu juga sebagai Pimpinan Konsultan Manajemen & Training Provider TRIDAYA serta Business Owner Industri lainnya.

Dwi Tjahjono
Trainer

Pengalaman Perbankan lebih dari 28 Tahun, yang dimulai dari BCA Jakarta, Bank Tamara Jakarta, Bank Hastin Regional Jatim, kemudian dipercaya di BPPN (Badan Penyehatan Perbankan Nasional) sebagai Loan Work Out Officer, dan akhirnya tertambat di Bank Perkreditan Rakyat sejak tahun 2002, karena tergerak untuk memajukan UMKM (usaha mikro, kecil dan menengah) yang unik dan sangat jauh berbeda dengan Bank Umum.

Karir BPR dimulai dari BPR Delta Bojonegoro sebagai Direktur Utama, kemudian BPR Mojoagung Pahala Pakto sebagai Direktur Utama, dan sejak Tahun 2011 sampai sekarang sebagai Komisaris Utama di 3(tiga) tempat yaitu : BPR Mojosari Pahala Pakto, BPR Balongpanggang Sentosa dan BPR Trikarya Waranugraha.

Saat ini adalah Fasilitator Senior di EMG Learning Center.

Materi Training yang pernah diberikan bersama dengan Sindukarto di EMG Learning Center adalah :

  1. GCG ( Tata Kelola )  BPR
  2. SOP dan JOB DESC BPR
  3. Penerapan Manajemen Risiko BPR
  4. Fungsi Kepatuhan BPR
  5. Audit Intern BPR
  6. Penyusunan, Pelaksanaan dan Pengawasan Rencana Bisnis BPR
  7. Penyusunan, Pelaksanaan dan Pengawasan Rencana Kerja KSP
  8. Penerapan APU-PPT
  9. Analisa Kredit Berbasis Risiko
  10. Deteksi Kualitas Analisa Kredit Melalui Uji Validitas Scoring Model
Kuntjono
Associate Trainer

Berpegang pada motto : HIDUP ITU INDAH KOK, JANGAN KOTORI, serta pengalaman sebagai Leader yaitu Direktur BPR Lebih dari 15(limabelas) tahun, membuat dirinya tak pernah bosan berbagi semua knowledge dan skill yang dikuasai.

Alumni  S1 Fakultas Hukum Universitas Airlangga dan S2 Fakultas Hukum Universitas Tujuhbelas Agustus 1945 ini juga pemegang Sertipikat Kompetensi sebagai Auditor Hukum oleh BNSP.

Saat ini selain sebagai Trainer, beliau adalah Advokat sekaligus Legal Auditor yang berkantor di Kresna Yurisdika Law Office di Kota Malang.

InstagramFacebook

Wiwit Nurcahyo
Associate Trainer

Lebih dari 20 tahun berkarier di BPR , mengawali karier sebagai Marketing Funding – Marketing Kredit – Kepala Kantor Kas – Direktur Utama BPR,

Sejak tahun 2018 sampai sekarang memegang jabatan Direktur Bisnis Bank Perkreditan Rakyat

Selain sebagai Praktisi BPR dan Trainer, beliau juga berprofesi sebagai Dosen Manajemen Keuangan Perbankan Dan Konsultan Pengembangan Digital Marketing di BPR

 Motto Hidup yang dipegang teguh adalah : Bersemangat, Optimalisasi dan Terus  Mengembangkan Diri, Tidak Ada Batasan Usia Untuk Terus berkreasi.

InstagramFacebook

Tim EMG Learning Center terdiri dari para Praktisi BPR ( Bank Perkreditan Rakyat ) dan Akademisi